
jakarta.bnn.go.id – Pada tanggal 24 Maret 2021 , Kepala BNNP DKI Jakarta menghadiri Rapat Koordinasi Perencanaan dan Penandatanganan Perjanjian Kinerja BNN RI Tahun 2021, bertempat di Gedung Olah Raga (GOR) Balai Besar Rehabilitasi BNN Lido-Bogor, Jawa Barat.
Kegiatan di awali dengan menyanyikan lagu indonesia raya, dan mars BNN, dilanjutkan dengan penandatanganan Perjanjian Kinerja (PK) BNN TA 2021,
Kemudian dilanjutkan dengan arahan dari kepala BNN, diantaranya membahas adanya sinergi antara pusat maupun daerah dengan mempromosikan tagline #desabersinar dan #indonesiabersinar (bersih narkoba), kepala BNN RI juga meminta untuk seluruh kepala BNNP benar-benar fokus untuk desa yang di intervensi sesuai dengan arahan menteri desa atau desa tertinggal, dilanjutkan Launching lagu dan tik tok war on drugs, kemudian seluruh peserta foto bersama dan yang terakhir latihan menembak.
#warondrugs
#indonesiabersinar
#bnnpdkijakarta